|
|
|
|
KabarIndonesia - Jakarta, Melansir berita KOMPAS.com, bahwa hingga Kamis (25/3/2021),jumlah Pasien Covid-19 yang telah dinyatakan sembuh bertambah 4.656 orang dalam 24 jam terakhir. Dengan demikian, total pasien Covid-19 yang sembuh berjumlah 1.317.199 orang.
Data tersebut disampaikan Satuan Tugas selengkapnya....
|
|
|

BERITA REDAKSI
Pengumuman Pemenang Lomba Tulis HOKI 2010
Oleh : Redaksi-kabarindonesia | 10-Jan-2011, 02:46:16 WIB
|
KabarIndonesia - Lomba Tulis HOKI 2010 yang diadakan oleh Harian Online KabarIndonesia (HOKI) dari tanggal 11 Nopember hingga 20 Desember 2010 telah berakhir. Dewan Redaksi dengan senang hati menyampaikan banyak terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para peserta lomba yang telah mengirimkan naskahnya dan kami mohon maaf atas keterlambatan pengumuman hasil lomba ini dikarenakan satu dan lain hal.
Dalam lomba tulis HOKI 2010 ini diikuti tidak lebih dari sepuluh peserta. Dari tulisan-tulisan peserta yang telah ditayangkan, ternyata yang memenuhi kriteria untuk masuk dalam kategori pemenang hanya seorang saja. Kriteria pertama adalah memenuhi tema lomba yang disuguhkan: "Aku Bangga Menjadi Pewarta Warga" dengan persyaratan lainnya adalah setiap peserta wajib menuliskan alasan ketertarikannya mengikuti Lomba Tulis HOKI 2010 pada alinea terakhir selain faktor-faktor penilaian lainnya dari judul, isi, penguasaan EYD dan susunan.
Naskah-naskah yang telah diterima bervariasi, ada yang sesuai tema tetapi persyaratan lainnya belum disertakan. Sebaliknya ada yang memenuhi keduanya tetapi faktor-faktor lainnya tak memenuhi syarat, seperti salah satunya banyak terdapat kesalahan-kesalahan tulisan atau bahkan kedua-duanya; tidak sesuai tema dan persyaratan lainnya yang diminta, dan sebagainya. Dari faktor-faktor tersebut di atas, maka kami memutuskan bahwa juara kedua dan ketiga ditiadakan. Untuk itu di bawah ini akan kami umumkan seorang pemenangnya dan diikuti dengan tiga peserta lainnya yang terpilih menjadi juara harapan. Kepada peserta lainnya yang belum berhasil memenangkan lomba kali ini, termasuk dalam daftar juara harapan agar jangan berkecil hati. Di lain waktu HOKI akan terus menggalakkan bidang tulis-menulis dengan mengadakan lomba-lomba menulis lainnya.
Daftar Pemenang: Utama: mendapatkan beasiswa mengikuti Pelatihan Menulis Online HOKI (PMOH), buku "Enthusiasm" versi Bahasa Indonesia berautograph penulisnya dan piagam penghargaan elektronik.
Nama penulis: Nina Wardi Judul tulisan: Rasa Bangga Seorang Pewarta Warga http://www.kabarindonesia.com/berita.php?pil=20&jd=LOMBA+TULIS%3A+Rasa+Bangga+Seorang+Pewarta+Warga&dn=20101220163127 Harapan: masing-masing mendapatkan voucher sebesar Rp 150.000,- untuk mengikuti Pelatihan Menulis Online HOKI (PMOH) dan piagam penghargaan elektronik.
Nama penulis: Js. Kamdhi Judul tulisan: BERIBADAH MELALUI JURNALISME WARGA http://www.kabarindonesia.com/berita.php?pil=20&jd=%22LOMBA+TULIS%22+%3A+BERIBADAH+MELALUI+JURNALIS+WARGA&dn=20101215165227 Nama penulis: Lusia Gayatri Yosef Judul tulisan: Terima Kasih HOKI http://www.kabarindonesia.com/berita.php?pil=20&jd=LOMBA+TULIS%3A+Terima+Kasih+HOKI%21&dn=20101220013653
Nama penulis: Troeno Marayoga Judul artikel: Pemberdayaan Jurnalisme Warga Sebagai Sarana Pembinaan Masyarakat http://www.kabarindonesia.com/berita.php?pil=20&jd=LOMBA+TULIS%3A+Pemberdayaan+Jurnalisme+Warga+Sebagai+Sarana+Pembinaan+Masyarakat&dn=20101209130101 Keputusan Redaksi dan Dewan Juri tidak dapat diganggu-gugat dan tidak diadakan surat menyurat.
Kepada seluruh pemenang di atas, kami ucapkan selamat. Redaksi akan segera menghubungi para pemenang di atas pada minggu yang akan datang. Sambil menunggu email dari Redaksi, para pemenang yang telah disebutkan di atas dapat mengirimkan email ke redaksi@kabarindonesia.com (dan di-cc ke redaksi.kabarindonesia@gmail.com) dengan menginformasikan nama lengkap (beserta gelar yang dimiliki bila ada) dan lampiran attachment tanda identitas diri yang masih berlaku (KTP, SIM atau Paspor).
Tak lupa kami mengucapkan terima kasih kepada Tim Juri dan para sponsor yang turut serta menyemarakkan Ulang Tahun HOKI keempat ini.
Demikianlah pengumuman Lomba Tulis HOKI 2010 disampaikan untuk dimaklumi adanya. Apabila di antara para pembaca menemukan tulisan-tulisan tersebut di atas berasal dari tulisan lainnya yang pernah ditayangkan di media lain, mohon menghubungi Redaksi di bawah ini dengan menyertakan bukti-buktinya tidak lebih dari sebulan setelah pengumuman ini ditayangkan. (*)
Tertanda,
Redaksi Harian Online KabarIndonesia (HOKI) Graha MIK Taman Perkantoran Kuningan, Jl. Setia Budi Selatan Kav. 16-17, Jakarta 12920 Indonesia, Tel. 021-5794 1780 FAX 021-5794 1413 Email: redaksi@kabarindonesia.com
Blog: http://www.pewarta-kabarindonesia.blogspot.com/ Alamat ratron (surat elektronik): redaksi@kabarindonesia.com Berita besar hari ini...!!! Kunjungi segera: http://www.kabarindonesia.com//
|
|
|
|
|